Program Studi Teknik Elektro S1 di STTKD: Mencetak Insinyur Handal di Bidang Avionik, Telekomunikasi, dan Otomasi

Visi dan Misi Program Studi Teknik Elektro

Program Studi Teknik Elektro di STTKD (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan) adalah program jenjang Strata-1 (S1) yang fokus pada bidang teknik elektro, teknologi perangkat lunak dan perangkat keras, serta aplikasinya di dunia industri dan penerbangan. Dengan visi untuk menjadi program studi unggulan yang menghasilkan lulusan berkualitas tinggi di bidang teknik elektro, misi Program Studi Teknik Elektro STTKD adalah:

  1. Menyediakan pendidikan berkualitas yang membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan di bidang elektro.
  2. Mendorong penelitian dan pengembangan inovatif dalam teknologi elektro.
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di pasar kerja global dan berkontribusi pada perkembangan industri, pemerintahan, riset, pendidikan, serta kewirausahaan.

Program Unggulan dan Keunikan

Program Studi Teknik Elektro STTKD menawarkan tiga program unggulan yang membedakan kami dari program studi lainnya:

  1. Avionik: Spesialisasi ini fokus pada sistem elektronika dan instrumentasi pesawat terbang, membekali mahasiswa dengan keterampilan yang dibutuhkan dalam industri penerbangan.
  2. Telekomunikasi: Mahasiswa Program Studi Teknik Elektro STTKD akan mempelajari sistem komunikasi nirkabel, jaringan optik, dan teknologi telekomunikasi lainnya, yang sangat penting dalam era digital ini.
  3. Otomasi: Spesialisasi ini mencakup pengembangan dan penerapan sistem kendali otomatis, yang banyak digunakan dalam industri manufaktur dan berbagai aplikasi teknologi lainnya.

Prestasi dan Pencapaian

Saat ini, Program Studi Teknik Elektro STTKD masih dalam tahap pengembangan prestasi. Kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan fasilitas agar dapat mencetak mahasiswa yang mampu meraih prestasi di tingkat nasional dan internasional.

Kurikulum dan Mata Kuliah

Kurikulum Program Studi Teknik Elektro STTKD terdiri dari 146 SKS yang mencakup berbagai mata kuliah dasar dan spesialisasi. Mata kuliah dirancang untuk memberikan fondasi yang kuat dalam teori dan praktik teknik elektro. Informasi lebih lanjut mengenai mata kuliah dapat diakses melalui link ini.

Peluang Karir bagi Lulusan

Lulusan Program Studi Teknik Elektro STTKD memiliki peluang karir yang luas, antara lain:

  • Industri penerbangan dan avionik
  • Telekomunikasi
  • Otomasi industri
  • Pemerintahan
  • Riset dan pengembangan
  • Pendidikan
  • Kewirausahaan

Detail lebih lanjut mengenai peluang karir bagi lulusan dapat diakses melalui link ini.

Fasilitas yang Disediakan

Untuk mendukung proses belajar mengajar, Program Studi Teknik Elektro STTKD menyediakan berbagai fasilitas yang lengkap dan modern, antara lain:

  • Ruang kuliah yang nyaman dan dilengkapi dengan teknologi terkini.
  • Laboratorium praktek yang mencakup lab hanggar, lab robotika, dan lab perangkat telekomunikasi.
  • Pesawat dan fasilitas ATC (Air Traffic Control) untuk praktik langsung di bidang kedirgantaraan.

Informasi Tambahan

Untuk memberikan informasi yang lebih terstruktur dan menarik bagi calon mahasiswa, Program Studi Teknik Elektro STTKD juga merencanakan artikel bulanan yang akan menyoroti berbagai aspek menarik dari program studi ini. Artikel ini akan mencakup wawancara dengan dosen dan mahasiswa, laporan kegiatan dan acara, serta perkembangan terbaru di bidang teknik elektro.

Dengan komitmen kami terhadap kualitas pendidikan dan inovasi, Program Studi Teknik Elektro STTKD siap mencetak insinyur-insinyur handal yang mampu menghadapi tantangan di era teknologi dan industri 4.0. Mari bergabung dengan Program Studi Teknik Elektro STTKD dan menjadi bagian dari masa depan yang cemerlang di bidang teknik elektro!

UTS Genap 2023/2024: Ujian Tengah Semester

Surat Edaran Pelaksanaan Ujian Tengah Semester (UTS) Genap Tahun Akademik 2023/2024

Kepada Taruna dan Taruni Program Studi S1 Teknik Elektro,

Dengan hormat,

Kami ingin memberitahukan bahwa sesuai dengan kalender akademik yang telah kami bagikan sebelumnya, akan dilaksanakan kegiatan Ujian Tengah Semester (UTS) Genap Tahun Akademik 2023/2024 pada tanggal:

  • Ujian: 13 – 17 Mei 2024 (dilaksanakan secara offline).

Sebelum melaksanakan ujian tersebut, Taruna dan Taruni wajib membawa kartu ujian pada saat pelaksanaan ujian, baik ujian mandiri maupun ujian terjadwal dari BAAK. Bagi yang tidak membawa kartu ujian, dimohon untuk mengurus terlebih dahulu di loket BAAK atau loket keuangan terlebih dahulu untuk membayar (melunasi) tagihan SPP tahap 2.

Pembagian Kartu ujian akan dibagikan pada tanggal 6 – 8 Mei 2024 melalui loket program Studi S1 Teknik Elektro dengan syarat Wajib Lunas Angsuran SPP Tahap 2. BAAK tidak mengeluarkan atau mencetakan kartu ujian pada saat hari pelaksanaan ujian berlangsung. Jadwal ujian terjadwal BAAK akan dibagikan pada tanggal 6 Mei 2024.

Apabila terdapat jadwal ujian yang bentrok, peserta ujian dapat segera menghubungi BAAK untuk pelaksanaan ujian pada hari tersebut atau pada jadwal ujian susulan yang sudah ditetapkan. Bagi yang tidak dapat mengikuti ujian karena sakit atau alasan lainnya, diberikan kesempatan untuk mengikuti Ujian Susulan pada tanggal:

  • Ujian Susulan: 20 – 22 Mei 2024 (dilaksanakan secara offline).

Ujian susulan dilaksanakan di program Studi S1 Teknik Elektro dan diawasi oleh pengelola program studi langsung. Tidak ada ujian susulan kecuali dalam kondisi berikut:

  1. Sakit: Dibuktikan dengan surat ijin sakit, boleh dibuat sendiri atau surat keterangan sakit dari klinik atau Rumah Sakit.
  2. Izin lain: Dibuktikan dengan surat izin.
  3. Terlambat: Taruna dan taruni yang terlambat lebih dari 15 menit dan alasan tidak mengetahui jadwal ujian.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Terima kasih atas perhatian Anda.

Sumber: Surat Edaran No: 24/WAKA-1/STTKD/IV/2024

 

Hormat kami,

Pengelola Program Studi
S1 Teknik Elektro
STTKD Yogyakarta

Keunggulan Teknik Elektro STTKD: Jurusan dengan Peluang Besar

Keunggulan Teknik Elektro di Sekolah Tinggi Teknologi Dirgantara (STTKD)

Apakah Anda tertarik dengan dunia teknologi dan ingin memahami lebih dalam tentang kelistrikan? Jurusan Teknik Elektro di Sekolah Tinggi Teknologi Dirgantara (STTKD) adalah pilihan yang tepat untuk mewujudkan impian Anda. Berikut adalah beberapa alasan mengapa Anda harus mempertimbangkan kuliah di jurusan ini:

  1. Keahlian yang Banyak Dibutuhkan

    • Teknik Elektro adalah induk ilmu teknik yang hampir segala hal yang berkaitan dengan teknologi memiliki kaitannya dengan listrik. Sebut saja komputer, teknologi yang memunculkan beragam bidang keilmuan turunan lainnya juga awalnya merupakan gabungan dari teknik elektro.
    • Tenaga teknik di bidang industri memerlukan keahlian dalam ilmu kelistrikan untuk melakukan maintenance mesin dan pengecekan kondisi lainnya.
  2. Materi yang Menyeluruh

    • Materi yang dipelajari mencakup semua yang berkaitan dengan kelistrikan.
    • Dasarnya melibatkan matematika, fisika, dan kimia yang selanjutnya dikembangkan ke arah teknik.
    • Materi spesifik termasuk elektronika dasar, algoritma pemrograman, gambar teknik, alat ukur, rangkaian listrik, metode numerik, bahan-bahan listrik, teknik digital, dan lainnya.
    • Kampus STTKD membagi materi pendidikan teknik elektro menjadi dua, yaitu arus kuat (tegangan tinggi) dan arus lemah (elektro telekomunikasi, kontrol, dan komputer).
  3. Peluang Karir yang Luas

    • Lulusan Teknik Elektro memiliki berbagai prospek kerja, antara lain:
      • Teknik Mekanikal Bandar Udara: Bekerja sebagai mekanik pesawat di bengkel MRO (Maintenance, Repair, dan Overhaul).
      • Industrial Engineering: Terlibat dalam perencanaan dan pengelolaan sistem produksi.
      • Staff BUMN: Berkontribusi di perusahaan BUMN.
      • Hardware Engineering: Fokus pada pengembangan perangkat keras.
  4. Pilihan Kampus Terbaik

    • STTKD, dengan kekuatan di bidang kedirgantaraan, merupakan salah satu pilihan terbaik untuk mengejar studi Teknik Elektro.
    • Kualitas dan akreditasi kampus sangat penting untuk memastikan Anda menjadi lulusan yang kompeten.

Mendaftar di jurusan Teknik Elektro STTKD adalah langkah pertama menuju masa depan yang terang. Bergabunglah dengan kami dan wujudkan impian Anda dalam dunia teknologi! 🚀🔌

Mengenal Lebih Jauh Jurusan Teknik Elektro dan Peluang Kerjanya – STTKD 

Luar Biasa Ini Keunggulan Program Studi S1 Teknik Listrik – STTKD

Prospek Kerja Teknik Elektro – STTKD

Jadwal Kuliah Teknik Elektro: Genap 2023/2024

Selamat datang! Pada kesempatan kali ini akan membahas jadwal kuliah Teknik Elektro untuk semester genap 2023/2024. Kemudian, mari kita lihat jadwal lengkapnya.

Kepada Taruna dan Taruni Program Studi Teknik Elekto,

Diberitahukan bahwa informasi jadwal perkuliahan berdasarkan informasi dari BAAK, berikut daftar perkuliahan beserta ruang kelas yang dipakai dapat dilihat pada Tabel berikut ini.

HARI JAM NAMA MATAKULIAH SMT NAMA DOSEN RUANG
SENIN 08.00 – 09.40 Gambar Teknik 2 Gaguk Marausna, S.T., M.Eng LAB. KOM 3
SENIN 10.00 – 11.40 Praktik Gambar Teknik 2 Gaguk Marausna, S.T., M.Eng LAB. KOM 3
SENIN 12.30 – 14.10 Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) 2 Suprapti, S.H., M.Hum C13
SENIN 12.30 – 14.10 Dasar Sistem Kendali 4 Dr. Erwhin Irmawan, S.Si., M.Cs E1
SENIN 14.20 – 16.00 Praktik Dasar Sistem Kendali 4 Dr. Erwhin Irmawan, S.Si., M.Cs E1
SENIN 16.00 – 16.50 Praktik Dasar Sistem Kendali 4 Dr. Erwhin Irmawan, S.Si., M.Cs E1
SELASA 08.00 – 09.40 Pengolahan Isyarat Digital 4 Sabri Alimi, S.T., M.T E1
SELASA 10.00 – 11.40 Alat Ukur 2 Sabri Alimi, S.T., M.T E1
SELASA 12.30 – 14.10 Praktik Alat Ukur 2 Sabri Alimi, S.T., M.T E1
SELASA 12.30 – 14.10 Mikrokontroler 4 Erwan Eko Prasetiyo, S.Pd., M.Eng LAB. ELEKTRO
RABU 08.00 – 09.40 Matematika Teknik II 2 Noviana Utami C.S., S.ST., M.Eng E6
RABU 10.00 – 11.40 Fisika Teknik II 2 Nur Makkie Perdana Kusuma, S.Kom., M.Kom E6
RABU 10.00 – 11.40 Jaringan Telekomunikasi 4 Sabri Alimi, S.T., M.T E1
RABU 12.30 – 14.10 Algoritma dan Pemrograman 2 Muhammad Luqman Bukhori, S.T., M.T E1
KAMIS 08.00 – 09.40 Matematika Teknik II 2 Noviana Utami C.S., S.ST., M.Eng E5
KAMIS 10.00 – 11.40 Rangkaian Listrik 2 Muhammad Faiz Alfatih, S.T., M.T E2
KAMIS 10.00 – 11.40 Sensor dan Aktuator 4 Agus Nurcahyo, S.T., M.Eng E1
KAMIS 12.30 – 14.10 Praktik Rangkaian Listrik 2 Muhammad Faiz Alfatih, S.T., M.T E2
KAMIS 14.20 – 16.00 Praktik Mikrokontroler 4 Erwan Eko Prasetiyo, S.Pd., M.Eng E1
JUM’AT 10.00 – 11.40 Algoritma dan Pemrograman 2 Muhammad Luqman Bukhori, S.T., M.T E1
JUM’AT 10.00 – 11.40 Sensor dan Aktuator 4 Agus Nurcahyo, S.T., M.Eng E1
BLOCK Manajemen Proyek 4 Edi Sofyan, S.T., M.Eng., Ph.D

Bagi taruna dan taruni yang ingin melihat Kalender Akademik bisa melihat pada di bawah ini.

Demikian yang bisa disampaikan, mohon untuk dapat menyimpan informasi ini, karena sangat penting. Terima kasih.

 

Salam hangat,
Pengelola Program Studi S1 Teknik Elektro
STTKD Yogyakarta

Jadwal Herregistrasi Kuliah: Semester Genap 2023/2024

Selamat datang! Berikut ini kami akan memberikan informasi terkait jadwal Herregistrasi Kuliah untuk Semester Genap TA 2023/2024.

Diumumkan kepada Taruna Program Studi S1 Teknik Elektro STTKD Yogyakarta bahwa pendaftaran ulang dan pembayaran biaya perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 sebagaimana diumumkan pada Nomor: Peng/02/I/2024/STTKD.

Bahwasannya Taruna/I Angkatan 2023 dan Angkatan sebelumnya yang akan melanjutkan studi pada Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 WAJIB melakukan Herregistrasi dengan cara melunasi biaya pendidikan dan mengisi KRS secara daring.

Pembayaran biaya Pendidikan dilaksanakan dengan cara diangsur sebanyak 2 kali melalui Bank yang bermitra dengan STTKD yaitu Bank BNI. Tahapan angsuran sebagai berikut:

  1. Angsuran I: 23 Januari – 17 Februari 2024
  2. Angsuran ll: Paling lambat 30 April 2024

Langkah- langkah pembayaran dapat dilihat pada lampiran Prosedur Pembayaran Biaya Kuliah Untuk Taruna Lama STTKD Yogyakarta. Pengisian KRS dimulai pada:

19 Februari – 1 Maret 2024 di alamat www.gate.sttkd.ac.id

Revisi KRS dimulai pada 11 – 15 Maret 2024 di alamat www.gate.sttkd.ac.id

Pengumuman Herregistrasi Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024 Download disini

 

Salam
Program Studi S1 Teknik Elektro
STTKD Yogyakarta

Prospek Kerja di Jurusan Teknik Elektro Apa Sih ?

Masih bingung memilih jurusan kuliah, teknik elektro mungkin bisa menjadi salah satu pertimbangan. Mengapa harus teknik elektro? Apa saja sih yang bisa kamu pelajari di jurusan ini? Mari simak Artikel berikut.

Apa itu Jurusan Teknik Elektro?

Teknik elektro adalah bagian dari bidang teknik (engineering) yang mempelajari, mendesain dan mengaplikasikan komponen dan sistem yang memanfaatkan listrik (electricity), elektronika (electronics) dan electromagnetism. Di jurusan ini kamu akan memiliki pengetahuan dan pemahaman tentang konsep, desain, pengembangan, dan manufaktur perangkat listrik dan elektronik.

Kenapa Harus Memilih Jurusan Teknik Elektro?

Di antara banyaknya jurusan teknik, mengapa kamu perlu mempertimbangkan teknik elektro sebagai jurusan layak pilih? Berikut lima alasan kenapa kamu harus memilih jurusan hype ini!

  1. Jurusan teknik yang favorit!

    Teknik elektro merupakan jurusan yang populer. Persaingannya sengit. Tidak hanya cowok-cowok yang tertarik untuk memulai, tetapi belakangan, para cewek juga mulai tertarik dengan jurusan ini.

  2. Klise, tapi semua orang butuh listrik!

    Tentunya ini sebuah kepastian bahwa masyarakat pasti membutuhkan listrik. Jika kamu ingin berkontribusi pada masyarakat, setidaknya bisa dimulai dengan memilih jurusan ini. Meskipun klise, tapi kenyataannya semua orang butuh listrik, kan? Dengan begitu kemampuanmu akan selalu berguna dalam waktu yang panjang.

  3. Dibutuhkan di semua bidang industri

    Selain prospek karir yang bagus, lulusan teknik elektro juga banyak dicari di segala bidang. Perusahaan-perusahaan ini membutuhkan ahli kelistrikan untuk bekerja di perusahaan mereka. Pilihan karir kamu makin luas mulai dari startup, pemerintahan, hingga BUMN.

  4. Mengasah kreatifitas

    Kamu akan menjadi siswa yang kreatif dengan belajar sambil menerapkan ilmu yang dimiliki. Selain itu, mahasiswa teknik elektro terbiasa untuk melakukan berbagai proyek kelistrikan dan robotika. Hal ini tentu akan meningkatkan kreativitas kamu dalam bereksperimen.

  5. Gaji yang relatif tinggi

    Alasan lain yang bisa kamu pertimbangkan adalah karena gaji lulusan teknik elektro relatif tinggi. Tidak semua orang bisa menggantikan peran kamu, karena membutuhkan pengetahuan dan keterampilan khusus yang tidak mudah.

Apa Yang Dipelajari di Jurusan Teknik Elektro?

Tidak salah memang jika kebanyakan orang beranggapan bahwa jurusan teknik elektro ya hanya mempelajari bidang kelistrikan saja. Karena pada dasarnya Teknik elektro merupakan ilmu yang mempelajari listrik dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari. Bagi kamu yang mengambil jurusan IPA saat SMA, maka jurusan ini pun sangat berhubungan dengan mata pelajaran Fisika, Kimia dan Matematika. Setidaknya kamu familiar. kan?

Hanya saja, di jurusan teknik elektro, kamu akan mempelajari Fisika yang lebih beragam lagi mengenai rangkaian listrik. Misalnya, interaksi antara komponen listrik, kemudian medan elektromagnetik, teknik digital listrik serta elektronika, bahan-bahan yang digunakan untuk listrik, energi kontroversi listrik, pengukuran beban listrik, sistem telekomunikasi, tak lupa juga metode numerik, kalkulus, serta matematika teknik, dan mata kuliah sejenisnya yang berkaitan dengan Teknik Elektro.

Secara umum, ada tiga bidang yang menjadi fokus di jurusan Teknik Elektro, yaitu tenaga listrik (arus kuat), elektronika (arus lemah), dan telekomunikasi. Bidang teknik tenaga listrik berhubungan dengan pembangkitan dan transmisi daya listrik dari satu tempat ke tempat lain. Jadi, kamu akan belajar cara membangun sistem distribusi tenaga listrik. Sedangkan bidang teknik elektronika fokus pada material di berbagai konfigurasi atau struktur yang bisa mengatur aliran listrik. Nah, kalau teknik telekomunikasi fokus pada upaya rekayasa dalam mengirim informasi dari satu titik ke titik lainnya.

Kabar baiknya, kamu akan belajar banyak tentang kelistrikan di berbagai aspek dengan materi kuliah yang bahasannya luas. Mulai dari hal-hal dasar berhitung, cara melakukan kodefikasi informasi ke dalam sinyal listrik di mata kuliah sistem telekomunikasi, bagaimana cara mengukur beban arus listrik, hingga sampai pengimplementasian gaya arus listrik pada transportasi. Kompleks ya? Tentu saja, itu mengapa lulusan teknik elektro tak tergantikan!

Selain itu, kamu juga akan mempelajari hal selain listrik seperti coding! Pada kurikulum jurusan teknik elektro, terdapat pembelajaran coding seperti MATLAB, C, C++, dan Python. Oleh karena itu, jangan heran kalau lulusan teknik elektro ada juga yang berkarir di bidang seperti Data Science, Machine Learning, Software Engineering, dan Web Development.

Prospek Kerja apa sih di Jurusan Teknik Elektro

Bidang teknik elektro yang paling populer dan utama tentu saja seputar energi listrik. Maka tak heran jika banyak lulusan teknik elektro yang membidik industri energi dan kelistrikan sebagai tujuan utama mereka. Namun, prospek karir lulusan teknik elektro sendiri sangat beragam. Gelar sarjana di bidang teknik elektro diperlukan di hampir setiap industri, mulai dari telekomunikasi, minyak dan gas, semikonduktor, kedirgantaraan, manufaktur, otomotif, transportasi, jasa dan layanan hingga bioteknologi.

Berikut 6 prospek kerja jurusan teknik elektro yang bisa dipertimbangkan sebagai karirmu nanti:

  1. Berkarir di Industri Telekomunikasi

    Industri telekomunikasi membutuhkan lulusan teknik elektro untuk membuat jaringan nirkabel. Jika tidak ada teknisi listrik, maka perusahaan telekomunikasi tidak akan dapat membuat panggilan karena teknisi listrik akan mengubah informasi dan mengkodekannya menjadi sinyal listrik.

  2. Tertarik berkarir di oil and gas industry? Bisa banget!

    Teknik elektro, khususnya teknik kontrol dan penyetelan, biasanya diperlukan di bidang ini dan diposisikan sebagai insinyur kontrol dan instrumentasi dalam fisika teknik dan fisika instrumentasi. Perusahaan dalam negeri yang sangat populer dengan lulusan teknik elektro antara lain SCHLUMBERGER, PERTAMINA, PERSADA, CHEVRON (dulu CALTEX & UNOCAL), ADARO, ANEKA TAMBANG, HALLIBURTON, TAMBANG BATUBARA BUKIT ASAM, FREEPORT, dan CNOOC (dulu Maxus), dll.

  3. Bagikan ilmu sebagai dosen

    Banyak universitas dan perguruan tinggi, baik universitas negeri maupun swasta, membutuhkan dosen untuk mengajar program gelar teknik elektro. Namun, untuk menjadi seorang dosen kamu harus menambah pengetahuan dengan memiliki setidaknya gelar master di bidang elektro.

  4. Berkembang lewat BUMN

    Banyak pekerjaan dari BUMN yang membutuhkan lulusan teknik elektro untuk mengisi posisi di berbagai perusahaan. Benefit yang bisa didapatkan sebagai pegawai BUMN antara lain jenjang karir, gaji tinggi dan asuransi. Kamu juga dapat menerima beasiswa untuk mempromosikan pendidikan. Ada banyak perusahaan yang menerima dan bekerja sama dengan lulusan teknik elektro, diantaranya PT. PLN, PLN. Telkom Indonesia, PT. Adi Karya, PT. Bank Mandiri dll.

  5. Mengabdi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) atau PNS

    PNS juga dapat dijadikan sebagai prospek kerja setelah lulus kuliah jurusan teknik elektro. Umumnya, mahasiswa lulusan teknik elektro akan ditempatkan pada bidang sumber daya mineral dan juga energi. Untuk perihal gaji, jangan ditanyakan lagi, ya. Sudah pasti gaji lulusan teknik elektro untuk pekerjaan Pegawai Negeri Sipil ini sangatlah besar.

  6. Bangun Startup sendiri!

    Selain industri besar, gelar sarjana teknik elektro bisa menjadi wirausahawan sekaligus software engineer. Kamu bisa memulai bisnis sendiri, misalnya mendirikan startup yang mengimplementasikan ilmu kelistrikan, bisnis peralatan listrik, elektronik industri, dll. Sebagai software engineer, kamu akan menangani seluruh siklus pengembangan perangkat lunak, mulai dari analisis kebutuhan, perancangan, pengujian, pengembangan, dan maintenance untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

Nah itu tadi sedikit pencerahan terkait Prospek Kerja di Jurusan Teknik Elektro. Jika ingin mendalami lebih jauh lagi, mari gabung di Teknik Elektro STTKD. Disini kalian akan diberikan ilmu Elektro di bidang Avionik Instrumentasi, Sistem Telekomunikasi, dan Sistem Otomasi Industri. Klik tautan ini untuk mendaftar online.